Quantcast
Channel: FAKULTAS KEDOKTERAN
Viewing all articles
Browse latest Browse all 410

Mahasiswa FKUB Dalam Kontribusi UB No 2 Pimnas Ke -33 Di UGM

$
0
0

Alhamdulillah, tidak ada kata yang paling tepat untuk diucapkan sebagai wujud syukur atas pencapaian mahasiswa FKUB selama pandemi COVID-19 ini. Salah satu kompetisi Belmawa Dikti yang bergengsi yakni Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke -33 di Universitas Gadjah Mada Yogjakarta, yang diselenggarakan selama bulan September hingga  Nopember telah selesai dilaksanakan dengan mengukuhkan UB sebagai juara no 2 nasional (Hasil pengumuman Juara PIMNAS ke-33 secara daring pada 28 Nopember 2020). Yang lebih membanggakan adalah mahasiswa FK aktif berkontribusi menyumbang kemenangan tersebut melalui 3 medali yang diperoleh atas nama kelompok dengan ketua dari mahasiswa FK (1 medali emas , 1 perunggu untuk kategori poster dan 1 perunggu untuk kategori presentasi), serta 1 medali emas untuk kategori presentasi yang diperoleh atas nama kolaborasi lintas fakultas yakni FTP-FK. Pencapaikan tersebut membuktikan kiprah mahasiswa FK tidak berhenti meskipun kondisi PIMNAS beralih dari luring menjadi daring, dengan segala keterbatasan kondisi disertai semangat serta support bapak ibu dosen pembimbing serta institusi yang mendukung penuh  maka tercapailah apa yang dicita-citakan bersama, yakni cita-cita meningkatkan prestasi UB dalam PIMNAS ke-33. PKM KC yang diketuai Nabila Nur Fitriani dengan dosen pembimbing Ika Setyo Rini, S.Kep., Ns, M. Kep. – Agwin Fahmi Fahanani, S.T., M.T. berhasil membawa pulang medali emas  dalam kategori poster dan PKM KC  Adam Fauzi Akbar dengan dosen pembimbing Thareq Barasabha, S.Ked., M.T. berhasil membawa 2 medali perunggu masing-masing untuk kategori poster dan presentasi. 1 medali emas kategori presentasi juga dipersembahkan oleh Primus Muhammad Ihza Kusuma yang dengan apik berkolaborasi dengan tim yang diketuai oleh mahasiswa FTP. Sebagai informasi bahwa dalam PIMNAS ke-33 tahun 2020 ini  telah didahului serangkaian penilaian yang diawali dengan 8 kelompok PKM FKUB yang berhasil lolos untuk mendapatkan pendanaan DIKTI, dan di proses lebih lanjut  kedalam tahap seleksi PIMNAS, tersaringlah 3 kelompok dengan  mahasiswa FKUB sebagai ketua kelompok dengan anggota kelompok lintas fakultas dan 3 mahasiswa FKUB lain tergabung dalam kolaborasi kelompok lintas fakultas yang diketuai mahasiswa fakultas berbeda. Semoga keberhasilan prestasi ini akan membawa kebaikan dan manfaat bagi institusi kita tercinta dan kedepan bisa lebih banyak menyumbang angka keberhasilan untuk UB tercinta. Sukses mahasiswa FK, Bravo FKUB, Jaya Universitas Brawijaya!

(link terkait: https://www.instagram.com/p/CIKN_5KJquQ/?igshid=1r66fqgu6fl9k)

pimnas


Viewing all articles
Browse latest Browse all 410

Trending Articles